Di Tubruk Kereta Api, Tewas Terseret 10 Meter

Penulis : Agam
Rabu 18 Oktober 2017


Probolinggo,KraksaanOnline.com - Muhayar (69) warga Desa Kelampok Kecamatan Tongas Kabupaten Probolinggo tewas di lokasi setelah terseret 10 meter oleh kereta api Ranggajati, Jurusan Jember - Cirebon, Rabu (18/10/2017).

Korban yang mencari rumput itu, langsung di bawa ke kamar mayat RSUD Tongas. Sebab, kondisi badan remuk dan kepala nyaris tak terbentuk.

Informasi yang berhasil di himpun, saat itu korban sedang mencari rumput untuk pakan ternak. Selang beberapa menit, korban hendak pulang dan menyebrang di rel.

Namun, tanpa di sadari, dari arah timur ke barat terdapat Kereta Api Ranggajati Seri Loko CC-206. Sehingga, korban langsung tertabrak dan Sempat terseret sekitar 10 meter dari lokasi. 

"Kepalanya hancur dan korban sempat terseret 10 meter dari lokasi,"ungkap Kanit Lantas Polsek Tongas Bripka Breni Raharjo.

Polisi yang datang ke lokasi langsung melakukan olah TKP serta melakukan kordinasi dengan pikak Kereta Api.

"Karena ini dilahan sebidang bukan di jalur perlintasan, sehingga kasus ini diambil alih oleh Reskrim,"pungkasnya.(gam)




Editor : wan

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :