Gebrak Simpul Narkoba di Berlan, 14 Pengedar Ditangkap

Jakarta, Info Breaking News Polisi melakukan razia narkoba di Kampung Berlan, Jalan Kesatrian V, Rt19/3, Kebon Manggis, Matraman.  Dalam razia tersebut ditemukan sejumlah paket sabu. Sebanyak 14 orang yang diduga terlibat bisnis narkoba ditangkap.

"Operasi dilaksanakan di empat titik. Rumah yang diduga sering terjadi tansaksi narkotika yaitu rumah Gerald Matakena, Juraedah, Besar Amru Hudoyo, M. Zainudin," kata Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Andry Wibowo kepada sejumlah media, Minggu 5 November 2017.

Andry menjelaskan, ke-14 orang yang ditangkap malam tadi masih menjalani pemeriksaan di Mapolres Metro Jakarta Timur. Dari hasil penggerebekan, polisi juga menyita sejumlah paket sabu siap konsumsi, uang tunai diduga hasil penjualan sabu, alat hisap sabu, serta bungkus plastik sabu, dan senjata tajam.

"Operasi berjalan dengan lancar, disaksikan ketua RT/RW setempat, dan warga sekitar. Warga masyarakat sekitar, mengucapkan terima kasih kepada Polri, atas adanya operasi yang dilakukan oleh Polrestro Jak Tim," pungkas Andry.*** Choky.

Subscribe to receive free email updates: