Artis Hengky Kurniawan Sapa Masyarakat Kalianda Besok

KALIANDA, KALIANDANEWS - Artis sinetron Hengky Kurniawan rencananya akan hadir dikota Kalianda tepatnya dilapanga Korpri (Pemda) Kalianda Lampung Selatan, Minggu (21/01/18) besok. Kedatangan artis yang juga pemilik usaha kuliner Banana Foster ini tak lain untuk menyapa masyarakat kalianda.
Foto: Ist
Yudhi Maura selaku Marketing dan Penanggungjawab acara tersebut mengatakan, kedatangan Hengky Kurniawan ini mengusung tema "MEET UP With HENGKY KURNIAWAN 2018" yang bertujuan untuk menyapa secara langsung masyarakat Lampung Selatan khususnya Kalianda serta sekaligus mempekenalkan berbagai produk oleh-oleh khas lampung yakni Banana Foster.

"Ya benar, bang Hengky datang ke Kalianda, selain untuk bertemu menyapa masyarakat kalianda atau bisa dikatakan jumpa fans, dia juga nanti akan berjualan dan memperkenalkan oleh-oleh khas Lampung yakni BANANA FOSTER," terang Yudha kepada Kaliandanews, Sabtu (20/01/18).

Lebih jauh Yudha menjelaskan, acara tersebut juga akan diisi dengan berbagai kegiatan, seperti membuka stand bejualan produk Banana Foster, pembagian kaos, dan banyak lagi lainnya yang tentu akan menghibur masyarakat kalianda

"Ini bukan jumpa fans biasa, soalnya nanti bang Hengky akan turut serta berjualan Banana Foster, untuk menyapa langsung masyarakat yang berkunjung. Karenanya kami berharap agar besok masyarakat bisa beramai-ramai datang ke Lapangan Pemda untuk mencicipi oleh-oleh khas lampung di temani Hengky Kurniawan," Pungkas Yudha

Pantauan kaliandanews, spanduk-spanduk bertulisan "Meet Up With Hengky Kurniawan sudah mulai bertebaran di beberala titik kota kalianda. Rencananya, Acara tersebut akan dimulai sejak pulul 14.00 WIB hingga selesai. (Nz).

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :