Nanang saat bersantai bersama para pejabat |
KALIANDA, KALIANDANEWS - Plt. Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto, adakan malam hiburan rakyat di Lapangan Korpri Komplek Pemda, Rabu (05/09), malam.
Acara yang dimulai sejak pukul 20.00 WIB dihadiri oleh Sekretaris Daerah Lamsel, Fredy SM, Kapolres Lamsel, AKBP M. Syarhan, Dandim 0421 Lampung Selatan, Untoro Haryono serta para pejabat di Lingkup Pemda setempat.
Menurut Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Lamsel M. Sefri Masdian, acara ini diadakan untuk membangkitkan kebersamaan antara pemerintah daerah dan masyarakat Lamsel.
"Juga untuk membangkitkan wisata kuliner dan nantinya kegiatan ini rencananya akan diagendakan seminggu sekali dengan tempat yang sama," kata Sefri.
Sementara itu, Ketua Asosiasi Lapangan Korpri, Ahmad Sumarno mengucapkan rasa terimakasihnya terhadap Plt. Bupati Lamsel yang telah merubah keadaan lapangan Korpri ini agar lebih ramai.
"Pak Nanang biasanya setiap siang makan disini (Lapangan Korpri) dan berbaur dengan para pedagang, semoga nantinya bisa diadakan acara serupa setiap satu minggu sekali," kata Ahmad.
Hal senada diungkapkan, Basirun salah seorang pedagang. Menurutnya dengan kegiatan seperti ini, semoga bisa menambah pemasukan penghasilan dari penjualannya.
"Ya sangat senang dengan adanya kegiatan ini," singkatnya. (*)