![]() |
SURABAYA - Atlet pencak silat binaan Pengurus Kabupaten (Pengkab) Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Probolinggo Maulana Ifanshah sukses meraih medali emas dalam Pencak Silat Antar Pelajar Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Jawa Timur di GOR Sabuga Unisda Sukodadi Lamongan, 2 hingga 6 Oktober 2018.
Dalam kejuaraan yang diikuti oleh 600 orang peserta dari Kabupaten/Kota se-Jawa Timur ini, Maulana Ifanshah sukses mengalahkan permainan atlet pencak silat tuan rumah Nuhi Dhuha Qoribullah dari Kabupaten Lamongan.
Sebenarnya dalam kejuaraan ini Pengkab IPSI Probolinggo mengirimkan 6 (enam) orang atlet pencak silat didampingi pelatih Abdurrohim dan asisten pelatih. Dari 6 (enam) atlet, hanya Maulana Ifanshah yang sukses meraih medali emas.
Atas prestasi tersebut, Maulana Ifanshah berkesempatan masuk Pelatda Jawa Timur yang akan dipusatkan di Surabaya selama 3 (tiga) hari mulai 18 hingga 20 Oktober 2018 untuk mengikuti POPWIL di Nusa Tenggara Barat pada tanggal 21 Oktober 2018.
Ketua Pengkab IPSI Probolinggo Ahmad Ansori mengaku sangat bersyukur sekaligus bangga atas prestasi yang diraih oleh atlet binaannya di tingkat Jawa Timur. Harapannya prestasi ini mampu lebih ditingkatkan lagi pada even-even yang lain dan bisa memotivasi atlet pencak silat yang lain di Kabupaten Probolinggo.
“Dengan prestasi ini dan melihat permainan anak-anak serta persiapan yang sudah dilakukan, saya tetap optimis di Porprov (Pekan Olahraga Provinsi) Jawa Timur pada tahun 2019 mendatang Kabupaten Probolinggo bisa tampil sebagai juara umum,” katanya. (Zidni Ilham)